Kapolresta Bekasi Kabupaten Lakukan Kegiatan ‘Fun Bike’


Sabtu (21/5/2016). Kapolresta Bekasi Kabupaten, M.Awal Chairuddin. SIK. MH., bersama Muspika Kabupaten Bekasi, pejabat utama Polresta Bekasi Kabupaten, Kapolsek Jajaran dan anggota lakukan kegiatan ‘Fun Bike’ atau gowes sepeda santai.

Menurut keterangan dari Kapolsek Babelan, Kompol Mualim Harahap, gowes sepeda santai ini menempuh jarak sekitar 36 kilometer dengan star dari Polsek Tambun Selatan menuju Polsek Babelan. Setelah istirahat di Polsek Babelan, gowes dilanjut arah Kebalen (Taman Kebalen) sampai menuju Summarecon Bekasi Kota dan kembali lagi/ Finis di Polsek Tambun Selatan.

Acara Fun Bike (sepeda santai) yang dilaksanakan oleh Kapolresta Bekasi Kabupaten, kata Mualim, dalam rangka memupuk rasa kesatuan dan persatuan antara pimpinan dengan anggota.

“Selain menjalin hubungan baik antara pimpinan dan anggota, juga dapat menciptakan para anggota yang Sehat dan Rekreatif. Intinya kesehatan para anggota harus benar-benar terjaga dan selalu siap melaksanakan tugas-tugas kedepannya,” jelasnya, Sabtu (21/5).

Selain itu Fun Bike juga dimanfaatkan oleh Kapolresta Bekasi Kabupaten, bisa lakukan pemantauan wilayah dan bisa lebih dekat dengan masyarakat yang dilintasi.


“Dengan bersepeda saya bisa melihat langsung lebih dekat situasi di wilayah Kabupaten Bekasi,” ungkap Kapolresta Bekasi Kabupaten, M.Awal Chairuddin. SIK. MH. (Red)
Lebih baru Lebih lama