Kanit Binmas Polsek Babelan, hadiri pembagian tropi pada peserta STQ tingkat Kecamatan

dok. Humas Babelan

BABELAN -  Kanit Binmas Polsek Babelan AKP. Masri, selaku yang mewakili Kapolsek Babelan, hadiri kegiatan seleksi STQ dan pemberian piala ditingkat Kecamatan Babelan yang diadakan dihalaman Kecamatan Babelan Kabupaten Bekasi.

Lomba STQ yang  diselenggarakan oleh pihak Kecamatan Babelan dalam rangka mencari bibit dan bakat kaum remaja dibidang seni Tilawah yang nantinya akan dilombakan pada tingkat Pemda Kabupaten Bekasi ( Prov. Jabar ). semoga dengan diadakannya acara ini, dapat menambah ilmu pengetahuan para santri untuk berlomba menuju yang terbaik.

Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Babelan H. Agus mengatakan kita ingin mengembangkan generasi muda kita sekarang maupun yang akan datang untuk mendalami ilmu-ilmu al- Qur’an agar tidak pudar sepanjang masa dan bisa menjadi pedoman hidup bagi generasi muda muslim dikecamatan Babelan agar memiliki ahlak dan moral yang berguna bagi bangsa dan masyarakat serta keluarga."ujarnya.

Sementara Kapolsek Babelan Kompol Mualim Harahap. SH. Melalui Kanit Binmas Polsek Babelan, mengatakan kegiatan STQ ini diharapkan dapat di ikuti dengan seksama, berharap agar dapat menghasilkan bibit unggul dibidang tilawah selain itu ia juga kepada seluruh sumpatisan agar bisa saling menjaga situasi kamtibmas, agar stabilitas kamtibmas dapat bertahan aman kondusif."kata. Kanit Binmas Polsek Babelan.13/6/2017.

Humas Polsek Babelan ( Anwar ).
Lebih baru Lebih lama