Tanamkan cara berlalulintas yang baik dan benar sejak usia dini, bersama Anggota Kanit Lantas Polsek Babelan berikan sosialisasi Kamseltibcar lantas pada siswa- siswi SMAN 2 Babelan

Dok Humas Babelan


BABELAN - Ratusan pelajar SD hingga SMA di wilayah Kecamatan Babelan Kabupaten Bekasi. diberikan sosialisasi pemahaman terhadap rambu-rambu dan tata tertib berlalu lintas. Bertujuan untuk menanamkan cara berlalulintas yang baik dan aman sejak usia dini. selasa (16/7/2019).

" Dengan sosialisasi tersebut akan terbangun kesadaran tentang pentingnya keselamatan diri saat mereka dewasa nanti dalam berlalulintas."

Kepala Kepolisian Sektor Babelan Kompol Tata Irawan. SE. Melalui Kanit Lantas Polsek Babelan Iptu. H. Tarmizi, mengatakan pihaknya selalu intens melakukan sosialisasi dari satu sekolah ke sekolah, baik itu di tingkat SD, SLTP, maupun SLTA. " Sosialisasi terkini kami lakukan di SMAN Babelan, Kelurahan Kebalen Kecamatan Babelan." 

Adapun materi yang disampaikan dalam sosialisasi ini antara lain tentang peraturan lalu lintas dan upaya tertib berlalu lintas yang baik dan benar di jalan raya.
Dimulai dengan berkendara yang benar dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas. 

Harapannya melalui sosialisai ini, pelajar dan masyarakat kita dapat mengetahui dan mematuhi peraturan berlalulintas dengan benar. Dengan mematuhi rambu-rambu lalu lintas, akan mengurangi tingkat kecelakaan lalu lintas dan tidak membahayakan pengguna jalan lainnya.(*) 

Humas Polsek Babelan ( Anwar. SH ).
Lebih baru Lebih lama