Polsek Babelan Giat Pengamanan Vaksin, dan Penyaluran BPNT

Babelankotakita.com//kabupaten Bekasi. Bertempat di Kantor Sekertariat RW21, jajaran Polsek Babelan -Polres metro Bekasi lakukan giat monitoring dan pengamanan vaksinasi, serta penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), untuk warga Perum Villa Gading Harapan (VGH) Timur, Kelurahan Kebalen, Kecamatan Babelan Minggu (17/4/2022).


Sementara, AKP Burhan Siahan.SH.MM Kanit Intelkam mengatakan, sebelum dilakukan penyaluran BPNT, dilakukan kegiatan pemberian vaksinasi dosis 1,2 dan 3 (Bosster) dengan team kesehatan dari Ikatan Bidan Indonesia (IBI) dan Polsek Babelan.


"Bagi penerima bantuan BPNT yang belum melakukan suntik vaksin, disediakan dosis vaksin dilokasi pembagian BPNT, dan diharapkan dapat melakukan suntik vaksin terlebih dahulu, "ujarnya.


Diketahui, ada sebanyak 815 orang penerima bantuan, dengan total keseluruhan bantuan senilai RP.407.500.000, yang terdiri dari warga RW21, 22, 23, 24, 25, Perum Villa Gading Harapan (VGH) Timur.


Penyaluran melalui Kantor Pos Indonesia, dan diberikan langsung kepada masyarakat senilai Rp.500.000 (Lima Ratus Ribu Rupiah-red) per orang.


Hadir dalam kegiatan tersebut, Firman Arif Simbada Lurah Kebalen, Bripka Sova.A.D.S.Ap Unit Intelkam Polsek Babelan, Aiptu Mislan Bhabinkantibmas Kelurahan Kebalen, Aipda Jajang.T. Bhabinkantibmas Desa Muara Bakti Petugas Inputor Vaksinasi, Ketua RW 21 Perum VGH Timur, Kelurahan Kebalen.

(Ms/Red)

Lebih baru Lebih lama